Seleksi Musyrif/ah

On 06/11/2011 by admin

PENGUMUMAN

No: Un.03.Ma’had/KP.01.1/05/2011

Tentang:

SELEKSI PENERIMAAN

MUSYRIF/AH MSAA

Diumumkan bahwa Ma’had Sunan Ampel Al-Ali UIN Maliki Malang membuka pendaftaran Musyrif/ah Periode 2011/2012  dengan ketentuan sebagai berikut:

A. Persyaratan Administrasi:

1.        Menyerahkan foto 3 X 4 sebanyak 2 lembar.

2.        Foto kopi Kartu Tanda Mahasiswa, Kartu Hasil Studi dan Kartu Anggota Perpustakaan masing-masing sebanyak 1 lembar.

3.        Menyerahkan Surat Pernyataan (SP) ditulis tangan yang berisi:

a.         Baiat atau janji bersedia untuk menjalankan tugas keisyrofan yang diamanatkan.

b.        Bersedia menjaga dan menjunjung tinggi nama baik Ma’had Sunan Ampel Al-Ali UIN Maliki Malang.

c.         Sanggup tinggal di ma’had (tidak kos atau kontrak).

d.        Tidak menjadikan ma’had sebagai ajang politik atau basis pengkaderan/perekrutan anggota OMIK dan OMEK.

e.         Bersedia dikenai sanksi apabila melanggar ketentuan ma’had, melalui keputusan Dewan Pengasuh*

4. Menyerahkan surat rekomendasi dari dosen wali PKPBA (semester II), dosen wali akademik (semester IV keatas).

5.        Formulir dan semua persyaratan dimasukkan dalam map berwarna hijau untuk putra dan berwarna merah untuk putri.

B. Kualifikasi:

1.      Aktif berbahasa Arab dan Inggris.

2.      Memiliki Indeks Prestasi (IP) terakhir Non-Saintek minimal 3,25, saintek minimal 2,90.

3.      Mahasiswa/I minimal semester II dan maksimal semester VI (kecuali musyrif/ah lama).

4.      Berkepribadian muslim/ah.

5.      Fasih (tepat secara tajwid, terjemah, tafsir, thalaqah) membaca Al-Qur’an.

C. Waktu/Tempat Pendaftaran

Pendaftaran dan penyerahan berkas mulai tanggal 30 Mei s.d 10 Juni 2011 di Kantor Ma’had Sunan Ampel al-Ali pada jam kerja: Pagi jam: 08.00 – 11.00 WIB, Siang jam: 13.00 – 14.00 WIB

D. Ujian

Ujian akan dilaksanakan pada tanggal 13 s.d. 14 Juni 2011 dengan materi tes yang meliputi:

b.      Bahasa Arab aktif (Kalam) dan pasif (Baca Kitab)

c.      Bahasa Inggris aktif (Speaking) dan pasif (Translation)

d.      Al-Qur’an (Qiroah dan Tartil)

e.      Interview (komitmen)

Pengumuman hasil tes tanggal 20 Juni 2011.

 

*) Surat Pernyataan tersebut nantinya harus ditandatangani dan disertai materai setelah dinyatakan diterima menjadi Musyrif/ah Ma’had Sunan Ampel Al-Ali

Formulir dapat di download di sini

Surat rekomendasi dapat di download di sini

Panitia Seleksi

Leave a Reply